Transjakarta adalah lembaga pengelola Bus Rapid Transit (BRT) atau
lebih dikenal dengan Busway. Bentuk kelembagaan Transjakarta saat ini adalah
Badan Layanan Umum (BLU) yang berada di bawah pengawasan Dinas Perhubungan Pemerintah
Propinsi DKI Jakarta. BLU Transjakarta bertanggung jawab untuk mengelola Busway
yang meliputi perencanaan, pengoperasian dan pemeliharaan.
Transjakarta Busway mulai dioperasikan pada tanggal 15 Januari
2004 dan merupakan program unggulan Pemerintah Provinsi DKI Jakarta untuk
pengembangan transportasi publik berbasis bus. Transjakarta Busway merupakan
pionir reformasi angkutan umum yang memprioritaskan kenyamanan, keamanan,
keselamatan dan keterjangkauan bagi masyarakat.
Sarana dan prasarana Transjakarta dirancang secara khusus untuk
berfungsi sebagai sistem transportasi yang mampu mengangkut penumpang dalam
jumlah cukup besar.
Infrastruktur, pengelolaan, pengendalian dan perencanaan sistem
Transjakarta Busway disediakan oleh Pemerintah Daerah DKI Jakarta, sementara
kegiatan operasional bus dan penerimaan pembayaran dari sistem tiket
dikerjasamakan dengan pihak swasta.
PT Transportasi Jakarta membuka
lowongan kerja sebagai:
DRIVER / PENGEMUDI
Persyaratan:
- Pria / Wanita
- Usia 27 – 47 tahun
- Pendidikan minimal SMP / sederajat
- Memiliki SIM B1 Umum atau B2 Umum
- Tinggi badan minimal 163 cm (Pria) dan 158 cm (Wanita)
Kelengkapan Lamaran:
- Foto Copy KTP
- Surat Keterangan Dimisili
- Foto Copy Ijazah Terakhir
- Foto Copy SKCK
- Surat Keterangan Sehat dari RS Pemerintah dengan rincian pemeriksaan meliputi; Gula darah, Tekanan darah, Jantung (EKG), Wasir, Asam Urat, Mata (buta warna)
- Surat Keterangan bebas Narkoba
- Pas Foto 4 x 6 = 2 lembar
- Daftar Riwayat Hidup
- Foto Copy SIM B1 Umum atau B2 Umum
- Surat Keterangan Pengalaman Kerja
Upah pegawai:
- Gaji pokok
- Tunjangan kerja operasional /jam
- Jaminan asuransi
Sistem Kerja: 2 shift (8 jam /shift)
Jika berminat silahkan kirim
lamaran ke:
PO. Box 1213 JKT 13015
sumber dari :http://www.depnaker.net/lowongan-kerja-terbaru-2015-pt-transportasi-jakarta.php